Saat Anda melakukan pembelian di Pokémon GO Web Store, pembayaran Anda mungkin diproses oleh salah satu dari beberapa merchant yang tersedia.
Berikut adalah daftar lengkap merchant saat ini yang memproses transaksi Pokémon GO Web Store:
- XSolla
- Fast Spring
Untuk memverifikasi merchant yang memproses pembelian Anda, periksa tanda terima yang didapatkan setelah pembelian selesai. Merchant of record akan tertera di bagian atas tanda terima Anda.
Pengirim email akan berbeda tergantung pada merchant yang memproses transaksi Anda:
- XSolla: <mailer@xsolla.com>
- FastSpring: <mailer@fastspring.com>
Anda juga dapat memverifikasi merchant of record dengan memeriksa laporan bank atau kartu kredit. Deskriptor transaksi lengkap yang tersedia pada laporan Anda akan menyertakan pihak pemroses. Harap diperhatikan bahwa entri ini mungkin berisi singkatan sebagian judul game atau istilah terkait yang digabung dengan nama merchant. Contohnya: "XSOLLA POKEMON."
Menghubungi Dukungan
Tergantung pada merchant yang memproses pembayaran, Anda mungkin perlu menghubungi mereka secara langsung untuk mendapatkan bantuan terkait transaksi Anda.
Hubungi Dukungan Niantic untuk mendapatkan bantuan terkait:
- Masalah login webstore
- Pengiriman item
- Penukaran kode penawaran
Hubungi merchant of record untuk mendapatkan bantuan terkait:
- Masalah dengan metode pembayaran Anda
- Pembayaran terproses dua kali
- Pembelian pada akun yang salah
- Kode promosi
- Masalah mata uang
- Kekhawatiran atas penipuan
- Permintaan pengembalian dana
Untuk mendapatkan dukungan pembelian Xsolla, lihat pusat bantuan mereka.
Untuk mendapatkan dukungan pembelian FastSpring, lihat pusat bantuan mereka.